Deskripsi
Kelor adalah tanaman yang memiliki ukuran daun kecil ini diolah menjadi berbagai macam menu makanan. Selain rasanya yang lezat, daun kelor juga mengandung segudang manfaat untuk kesehatan dan kecantikan
Bubuk kelor sangat rendah lemak dan kaya akan komponen lain, seperti protein, vitamin, dan mineral. Kombinasi tersebutlah yang membuatnya cocok dijadikan sebagai produk perawatan kulit. serbuk kelor kami sudah ada no halalnya ID32110001445290922. dan PIRT : P-IRT 2103217110883-29
Manfaat Daun Kelor untuk Kecantikan Kulit
>>>Menghidrasi Kulit Kering
Direktur Joyful Skin Clinic, dr. Kemi Fab, menyatakan bahwa skin care pelembap yang mengandung daun kelor dapat memberikan manfaat signifikan untuk perawatan kulit kering dan bersisik.
Hal tersebut berkat kandungan vitamin E, asam oleat, dan antioksidan dalam daun kelor, yang dapat membantu menjaga hidrasi kulit kering.
>>>Mengatasi Jerawat
Dijelaskan oleh dr. Dyah Novita Anggraini, daun kelor bisa dijadikan perawatan wajah untuk mencegah munculnya jerawat. Hal tersebut berkat kandungan antioksidan di dalamnya.
“Daun kelor juga memiliki sifat antibakteri. Jadi, dapat membantu mengatasi dan menghilangkan bakteri yang menyebabkan jerawat,” jelas dr. Dyah Novita.
>>>Mengurangi Minyak Berlebih di Wajah
Faktanya, antioksidan di dalam daun kelor dapat membantu mengoptimalkan proses regenerasi kulit wajah. Selain itu, senyawa tersebut juga bisa mengatur keseimbangan kadar hormon, sehingga mencegah produksi minyak berlebih dan menurunkan risiko peradangan.
>>>Mengurangi Tanda Penuaan (flek)
Dijelaskan oleh dr. Dyah Novita, daun kelor memiliki antioksidan tinggi sehingga bisa menurunkan risiko penuaan dini pada kulit. Faktanya, daun kelor tinggi akan kandungan vitamin A yang terbukti paling ampuh untuk mengoptimalkan proses regenerasi sel-sel kulit.
Selain itu, daun kelor juga mengandung vitamin C dan E, yang dapat membantu meningkatkan pembaruan kolagen, mengurangi hiperpigmentasi, dan menutrisi kulit.
Manfaat Daun Kelor bagi Kesehatan selain jadi masker
1. Menjaga daya tahan tubuh
2. Mengatasi gejala mata merah
3. Melancarkan produksi ASI
4. Mengontrol kadar gula darah
5. Meningkatkan kesehatan jantung
6. Menghambat pertumbuhan sel kanker
seduh aja 1 sendok makan di campur dengan air. karena dalam satu sendok makan atau 10 gram bubuk kelor murni mengandung 35 kalori, 0,05g lemak, 5g karbohidrat, 3g protein, 150mg kalsium, 2mg zat besi, dan 160 mg potasium.
Ulasan
Belum ada ulasan.